Haisawit, Loker Sawit - Sungai Budi Group merupakan salah satu produsen dan distributor produk konsumen berbasis pertanian terbesar di Indonesia. Sebagai anggota perusahaan Sungai Budi Group, PT Tunas Baru Lampung Tbk telah tumbuh menjadi salah satu produsen minyak goreng terbesar dengan biaya termurah. Perusahaan telah sepenuhnya menyadari bahwa SDM kami adalah aset yang paling penting. Kami tidak hanya berusaha menciptakan lingkungan kerja seaman dan sesehat mungkin tetapi juga menyediakan fasilitas sosial bagi karyawan kami seperti transportasi, tunjangan makan dan tunjangan kesehatan.
Perhatian...! Hati-hati atas segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan perusahaan tertentu. Semua perusahaan yang membuka lowongan kerja tidak pernah meminta sejumlah uang atau imbalan dalam bentuk apapun. Perusahaan perekrut tidak bekerja sama dengan agent travel manapun dan tidak pernah membebankan pembelian tiket kepada pelamar dengan alasan apapun. Ingat....! Di dunia ini tidak ada yang GRATIS kecuali melamar pekerjaan.
Update 4 Januari 2021, PT. Tunas Baru Lampung Tbk (Sungai Budi Group) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Staff Estate Department (Untuk Perkebunan Karet/HTI & Sawit).
Berikut kualifikasi selengkapnya:
- Usia maks 40th
- Lulusan S1 Pertanian
- Memiliki pengalaman min 3-5th di bidang audit agronomi/sebagai agronomist/askep agronomist sawit/karet HTI di perkebunan karet dan sawit
- Bertanggung jawab,jujur, disiplin dan teliti
- Bersedia dinas ataupun penempatan di manapun baik di Jakarta, Lampung atau di area perkebunan manapun
foto tunasbarulampung.com |